Upacara Melasti di pantai
selatan Lumajang
(KIM Nawala ) - Sejak pagi berbondong bondong umat Hindu dari
berbagai wilayah di Kab. Lumajang, Sabtu 25 Maret 2017 melaksanakan upacara
Melasti di pesisir laut selatan. Dalam upacara tersebut, sejumlah sesaji diarak
dari pura menuju pantai untuk dilarungkan ke laut. Di pantai, umat Hindu menjalani sejumlah upacara
seperti Percik Tirta hingga sejumlah tarian. Pada kesempatan upacara yang
diselenggarakan, Umat Hindu juga membawa sejumlah alat musik seperti kenong dan
gong untuk mengiringi upacara kegamaan tersebut.
Upacara Melasti ini bertujuan
mensucikan alam semesta dan raga manusia dari sifat-sifat buruk, dan diharapkan
dengan dilaksanakan upacara Melasti melahirkan sifat sifat baik dan terpuji
dalam diri setiap umat. Proses Upacara
Melasti ini juga merupakan rangkaian upacara untuk menyambut hari raya Nyepi
Tahun baru Saka yang jatuh pada hari Selasa 28 Maret 2017.
Dalam proses penyucian diri dan alam semesta yang dilakukan
Umat Hindu Lumajang, diwujudkan dengan larung sesajen atau melemparkan sebagian
hasil bumi dan hewan ternak ke laut sebagai simbol peleburan sifat angkara
murka dan sifat-sifat buruk lainnya.
Upacara melasti
dapat didefinisikan sebagai nganyudang
malaning gumi ngamet tirta amerta, yang berarti menghanyutkan kotoran
alam menggunakan air kehidupan. Dalam kepercayaan Hindu, sumber air seperti
danau dan laut dianggap sebagai asal tirta amerta atau air kehidupan.
Sumber-sumber air tersebut memberikan kehidupan bagi
seluruh makhluk hidup, termasuk umat manusia. Karena itulah, upacara melasti selalu
diadakan di tempat-tempat khusus seperti tepi pantai atau tepi danau.
Setelah prosesi larung sesajen ke laut, ribuan umat Hindu pun
dengan khidmat memanjatkan doa kepada Sang Hyang Widi Wasa dengan dipimpin
wasa-wasi atau pinandita agar dianugerahi masa depan yang lebih baik dari
sebelumnya. Upacara Melasti juga diiringi dengan perenungan tentang semua hal
yang sudah dilakukan dengan tujuan untuk mengoreksi diri supaya menjadi pribadi
yang lebih baik. (kim/c.a)
Sumber : Dari berbagai sumber
0 komentar:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !